LAPORAN CONTINUITY OF CARE ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PADA NY. “PD” UMUR 28 TAHUN YANG DIBERIKAN ASUHAN BERDASARKAN STANDAR TAHUN 2024

Ni Nengah Widya Handayani, Widya (2024) LAPORAN CONTINUITY OF CARE ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PADA NY. “PD” UMUR 28 TAHUN YANG DIBERIKAN ASUHAN BERDASARKAN STANDAR TAHUN 2024. Other thesis, Politeknik Kesehatan Kartini Bali.

[thumbnail of COVER] Text (COVER)
1. COVER.pdf - Published Version

Download (940kB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
2. BAB I.pdf - Published Version

Download (408kB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
3. BAB II.pdf - Published Version

Download (787kB)
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
4. BAB III.pdf - Published Version

Download (336kB)
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
5. BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (686kB)
[thumbnail of BAB VI] Text (BAB VI)
7. BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (407kB)
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
6. BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (508kB)
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
9. LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (410kB)

Abstract

RINGKASAN ASUHAN CONTINUIY OF CARE
ASUHAN KEBIDANAN BERKESINAMBUNGAN PADA NY. “PD” UMUR 28 TAHUN UK 36 MINGGU 5 HARI DARI TRIMESTER III SAMPAI DENGAN 42 HARI YANG DIBERIKAN ASUHAN BERDASARKAN STANDAR DI RSU PURI RAHARJA TAHUN 2024

Oleh

Ni Nengah Widya Handayani

Berbagai upaya dilakukan untuk menurunkan AKI AKB melalui pemerataan akses dan kualitas pelayanan kesehatan di seluruh wilayah melaui peningkatan kinerja sistem kesehatan (upaya kesehatan, SDM kesehatan,farmasi dan alat kesehatan, pengawasan obat dan makanan, serta perlindungan finansial bagi penduduk. Salah satu kebijakan pemerintah dalam meningkatkan akses pelayanan kesehatan yang bermutu bagi setiap tahapan kehidupan dilakukan dengan pendekatan satu kesatuan pelayanan (continuum of care) melalui mengikuti siklus hidup, terdiri dari remaja dan anak usia sekolah,usia reproduksi, ibu hamil, ibu nifas, bayi, balita, serta para lanjut usia. Intervensi health system yang komprehensif (six building block) yang terdiri dari pelayanan kesehatan, tenaga kesehatan, informasi kesehatan, alat kesehatan/vaksin/teknologi, pembiayaan kesehatan serta leadership (Kemenkes RI, 2021).
Berdasarkan latar belakang diatas dan berdasarkan kurikulum Program Studi Pendidikan Profesi Bidan di Politeknik Kesehatan Kartini Bali, penulis mencoba untuk memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif atau secara berkelanjutan Continuity of Care sejak masa kehamilan trimester III, bersalin sampai 42 hari masa nifas dan bayi baru lahir sampai neonatus pada Ny. “PD” umur 28 tahun yang diberikan asuhan berkesinambungan sejak usia kehamilan 36 minggu 5 hari sampai 42 hari masa nifas di RSU Puri Raharja Tahun 2024. Jenis penelitian deskriptif ini menggunakan desain penelitian studi kasus. Pada tugas akhir ini, kasus yang dipelajari adalah multi kasus, yaitu kasus kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir sampai neonatus serta Keluarga Berencana (KB). Pendekatan subjek dilakukan dengan pendekatan prospektif yaitu mengikuti perkembangan ibu mulai dari kehamilan trimester III sampai 42 hari masa nifas, sedangkan kasus bayi pendekatan dilakukan sejak bayi baru lahir sampai masa neonatus. Pengumpulan data dalam studi kasus ini dilakukan dengan cara melakukan wawancara, studi dokumentasi, dan observasi meliputi pengamatan, pengukuran dengan instrumen pengumpulan data adalah pedoman wawancara berisikan data subjektif, pedoman observasi berisikan data objektif dan pemeriksaan penunjang. Analisa data yang digunakan adalah analisa data deskriptif dengan teknik penyajian data yang digunakan adalah penyajian naratif.
Asuhan kebidanan berkesinambungan diberikan kepada ibu “PD” umur 28 tahun dari tanggal 1 Maret 2024 sampai dengan 20 April 2024. Kehamilan Ibu “PD” berlangsung secara fisiologi dari awal kehamilan hingga usia kehamilan ibu 39 minggu 2 hari. Persalinan ibu jalanin dari mulai bukaan 6 cm hingga bukaan lengkap yang berlangsung 2 jam 40 menit dan pada kala I, II, III, IV normal. Bayi lahir laki-laki dengan berat 3000 gram, panjang bayi 49 cm, LK/LD: 31/32 cm. Masa nifas berlangsung secara fisiologi dan asuhan kebidanan masa nifas yang diberikan kepada Ibu “PD” sampai hari ke 42, berjalan baik dari proses involusi, laktasi dan pengeluaran lochea. Dari asuhan nifas yang diberikan Ibu “PD” pada kunjungan pertama sampai kunjungan ke 4 berjalan normal dan minim keluhan hampir tidak ada, hanya diawal kunjungan mengatakan sedikit nyeri pada luka jahitan perineum namun masih bisa ditoleransi. Bayi Ibu “PD” lahir tanggal 20 Maret 2024 dengan jenis kelamin laki-laki yang memiliki berat 3000 gram dan berada dalam batas normal yaitu 2.500 – 4.000 gram. Selama asuhan yang diberikan kepada bayi ibu “PD” berlangsung secara fisiologi. Asuhan kebidanan pada bayi ibu “PD” sudah sesuai standar, mulai dari asuhan bayi baru lahir hingga masa neonatus. Pertumbuhan dan perkembangan bayi Ibu “PD” pada kunjungan neonatus pertama sampai ketiga (KN 1 sampai KN 3) berjalan fisiologis dan berat badan terakhir mengalami peningkatan 50 gram dalam waktu 2 minggu. Bayi Ny.”PD” juga telah mendapatkan imunisasi HB0 di usia 0 hari (KN1) dan Polio 1 pada saat pulang dari rumah sakit yakni usia 2 hari. Asuhan kebidanan pada keluarga berencana Ibu “PD” telah memutuskan untuk menggunakan KB suntik 3 bulan yang akan diberikan setelah berakhirnya masa nifas atau setelah 42 hari. Laporan Continuity of Care ini dapat dijadikan acuan bagi mahasiswa, referensi dalam perkembangan ilmu pengetahuan dalam pemberian asuhan kebidanan pada kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir yang telah mengacu pada standar yang berlaku sehingga asuhan yang dapat lebih optimal. Selain itu ibu dan keluarga dapat mengaplikasikan asuhan kebidanan yang telah diberikan, sehingga ibu dapat meningkatkan pengetahuan dan pengalamannya terkait tentang masa kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Midwifery Professional Education
Depositing User: Unnamed user with email it@pkkb.ac.id
Date Deposited: 26 Nov 2024 03:10
Last Modified: 26 Nov 2024 04:50
URI: http://eprints.pkkb.ac.id/id/eprint/213

Actions (login required)

View Item
View Item